SABHATANSA (01/10/24) – SMAN 7 Malang sebagai salah satu Lembaga Pendidikan di kota Malang mengadakan upacara peringatan hari Kesaktian Pancasila pada hari ini selasa 1 Oktober 2024. Upacara ini dibuka langsung oleh Bapak Sahrul Hidayah, M.PdI selaku Pembina upacara. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa mulai dari kelas X,XI dan XII serta seluruh dewan guru dan staf karyawan. Upacara ini dipimpin oleh Ahmad Fardan dari Paskibraka SMAN 7 Malang.

“Hari kesaktian Pancasila memiliki makna penting bagi seluruh rakyat Indonesia, setiap tahunnya kita memperingati hari kesaktian Pancasila dengan mengibarkan bendera setengah tiang guna menghormati para pahlawan yang telah gugur serta sebagai momen refleksi agar kita tidak melupakan sejarah”, ujar Bapak Sahrul

Dengan diadakannya upacara rutin peringatan hari besar seperti hari kesaktian Pancasila ini, harapannya peserta didik dapat meningkatkan rasa nasionalismenya dan rasa cinta tanah air yang amat mendalam bagi bangsa dan negara. Sebagai generasi muda, sudah sepatutnya kita menjaga rasa nasionalisme dan cinta tanah air. (add)