
SABHATANSA (29/4) – Dalam rangka pengembangan wawasan dan pemahaman tentang pengelolaan koperasi, Dharma Wanita SMA Negeri 7 Malang melakukan kunjungan ke Koperasi Setia Budi Malang. Kunjungan ini merupakan bagian dari program Dharma Wanita bidang ekonomi dan bertujuan untuk belajar tentang administrasi, pembukuan koperasi, serta strategi dalam mengelola anggota dengan jumlah banyak.
Koperasi Setia Budi dipilih sebagai destinasi kunjungan karena memiliki reputasi sebagai koperasi terbaik dengan jumlah anggota terbanyak di Jawa Timur. Selain lokasinya yang berdekatan, kedekatan hubungan antara SMA Negeri 7 Malang dan Koperasi Setia Budi juga menjadi pertimbangan tersendiri. Bahkan, beberapa anggota koperasi juga berasal dari keluarga SMA Negeri 7 Malang.
Dalam kunjungan ini, Dharma Wanita SMA Negeri 7 Malang mempelajari berbagai aspek pengelolaan koperasi, di antaranya:
- Administrasi dan Pembukuan: Sistem pembukuan yang terstruktur memungkinkan transparansi keuangan serta pengelolaan dana yang lebih efektif.
- Model Koperasi Tanggung Renteng: Setiap kelompok dalam koperasi memiliki tanggung jawab masing-masing dan mengakomodasi pendapat anggotanya dalam pengambilan keputusan, termasuk dalam hal peminjaman dana.
- Dana Risiko: Setiap setoran anggota dipotong sebesar 1% untuk dana risiko, sebagai langkah antisipatif dalam menjaga kestabilan finansial koperasi.
- Bidang Usaha: Koperasi tidak hanya berfokus pada simpan pinjam, tetapi juga memiliki usaha lain seperti travel, penyewaan kendaraan (rentcar), toko, bahkan biro umroh.
- Layanan Tambahan : Koperasi Setia Budi memiliki klinik dan rumah sakit yang dikelola, serta ambulan gratis bagi setiap anggota jika suatu saat dibutuhkan.
Kesan positif juga didapatkan dari hasil kunjungan tersebut. Seperti yang disampaikan Ibu Ummariyah, M.PdI “Pengurus dan pegawai koperasi begitu ramah dan terbuka dalam menjelaskan hitungan keuangan serta administrasi mereka. Pelayanan dalam berbagai unit usaha koperasi juga baik dan profesional.”
Setia Budi bahkan memberikan tawaran bagi Dharma Wanita SMA Negeri 7 Malang untuk langsung mendaftar menjadi anggota koperasi. Selain itu, koperasi ini siap datang ke sekolah untuk memberikan pendampingan bagi SMA Negeri 7 Malang.
Kunjungan ini memberikan wawasan berharga tentang cara mengorganisir anggota koperasi dengan baik dan profesional. Harapannya, dari pengalaman yang didapat, SMA Negeri 7 Malang dapat mengadopsi sistem yang diterapkan di Koperasi Setia Budi dan mengimplementasikannya dalam komunitas koperasi sekolah sehingga memberikan manfaat yang maksimal untuk anggotanya. (dp)