“Sebaik-baik manusia adalah manusia yang manusia.”

 

SABHATANSA (16/07) – Murid kelas XI SMAN 7 Kota Malang pada Selasa, 16 Juli 2025 mengikuti kegiatan hari kedua Pendidikan Karakter 2025 yang mengangkat tema toleransi, generasi berencana, kedisiplinan dan anti-bullying. Bertempat di Aula SMAN 7 Kota Malang, kegiatan hari kedua ini diikuti hamper seluruh siswa kelas XI dan sedianya akan diikuti oleh seluruh murid kelas XII pada Jum’at, 18 Juli 2025.

Tema pertama: Toleransi

    

Bekerjasama dengan BAKESBANGPOL Kota Malang, tema toleransi kali ini mengangkat isu-isu yang sedang hangat yang terjadi di seluruh penjuru Indonesia terkait berbagai topik. Diharapkan dari tema pertama ini murid dapat menjadi pribadi yang toleran dan menyikapi berbagai perbedaan dan ketidaksejalanan dengan kepala dingin.

Tema kedua: Generasi Berencana

Menggandeng Duta GENRE, SMAN 7 Malang menekankan pentingnya untuk merencanakan pernikahan di usia yang stabil, menerapkan anjuran pemerintah dalam program Keluarga Berencana dan tips serta trik dalam membangun keluarga yang harmonis. Menekankan bahwa tema yang diangkat bukanlah lagi hal yang tabu untuk dipelajari murid seumuran mereka, Duta GENRE meyakinkan bahwa informasi serta pemahaman terkait kehidupan pernikahan sudah banyak beredar di berbagai platform dan mudah diakses. Harapannya adalah agar murid dapat mempelajari tema ini dengan pikiran terbuka.

Tema ketiga: Kedisiplinan dan Pencegahan Kekerasan di lingkungan sekolah

Menghadirkan Bapak Yudi Catur Anendra dan Bapak Sugeng Santosa dari Tim Tatib SMAN 7 Kota Malang, tema ketiga ini menekankan pada faktor kedisiplinan dan pencegahan kekerasan di lingkungan sekolah. Sejalan dengan itu, Bapak Yudi memberikan penekanan materi terkait kedisiplinan berseragam, berpenampilan dan berperilaku di lingkungan sekolah. Sementara materi bagaimana cara menghargai, menghindari bullying dan kekerasan disampaikan oleh Bapak Sugeng menyusul selesainya materi dari Bapak Yudi.

Dari kegiatan di hari kedua ini, diharapkan murid dapat menerapkan segala ilmu, informasi dan peraturan karena semua yang disajikan bukan lain hanya bertujuan untuk kebaikan para peserta kegiatan dan lingkungan di sekitarnya, teman, sekolah, masyarakat dan keluarga. (dann)